Ikan Bisa Berenang Beriringan secara Serentak, Bagaimana Caranya?

By Avisena Ashari, Sabtu, 29 Juni 2019 | 13:34 WIB
Ikan yang bergerak bersama di air (MaxPixel's contributors)

Cara Ikan Berenang Bersama Secara Serentak

Wah, kalau ikan bisa bergerak bersama-sama, apa ada seekor ikan yang jadi pemimpin kelompoknya?

Rupanya tidak ada, lo, teman-teman. Lebih tepatnya, seluruh anggota dalam kelompok ikan menjadi pemimpin.

Artinya, saat sekelompok ikan terlihat berenang bersama secara terkoordinasi, sebenarnya setiap ekor ikan hanya mengikuti dua aturan dasar.

Dua aturan dasar ikan berenang bersama secara serentak ini adalah:

1. Tetap berenang dalam jarak dekat, namun tidak terlalu dekat dengan ikan lain di sekitarnya.

2. Selalu berenang.

Gerakan ikan berenang bersama ini terjadi karena setiap individu mematuhi dua aturan berenang dan melakukannya bersama-sama (MaxPixel's contributors)

Saat ada banyak ikan bergabung dalam kelompok itu, gerakan ikan yang sendiri-sendiri pun jadi harmonis dan unik.

Jadi, sebenarnya, gerakan ikan berenang bersama secara serentak merupakan perilaku yang muncul secara spontan karena ada cukup banyak ikan yang mengikuti dua aturan dasar itu.

Baca Juga: Ada Ikan Koi Seharga 25 Miliar, Kenapa Harga Ikan Koi Bisa Mahal?