Ternyata Ini Sebabnya Lobster yang Dimasak Akan Berubah Jadi Merah

By Cirana Merisa, Selasa, 6 Agustus 2019 | 16:45 WIB
Lobster biasanya jadi menu hidangan laut yang paling mahal (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Siapa yang suka makan lobster? Hewan laut yang satu ini memang lezat saat dimakan.

Dagingnya berwarna putih dan bertekstur lembut. Biasanya, lobster diolah menjadi makanan dengan cara dikukus ataupun direbus.

Saat sudah menjadi makanan, lobster yang disajikan di atas piring akan terlihat berwarna merah.

Baca Juga: Mengapa Tenggorokan Terasa Pahit Setelah Memakai Obat Tetes Mata?

Namun, tahukah teman-teman? Ternyata lobster saat masih hidup justru berwarna biru kehijauan, lo.

Warna biru kehijauan ini dimanfaatkan lobster supaya bisa berbaur dengan warna laut dan menghindari ikan-ikan pemangsa.

Wah, apa yang terjadi pada proses masak, ya, hingga mengubah warna lobster dari biru kehijauan menjadi merah?

Baca Juga: Ingin Jadi seperti Legend Hero? Kenalan Dulu dengan Tokoh Utamanya, yuk!