Paski Sir, Keju Unik yang Hanya Bisa Dibuat dari Susu Domba dari Pulau Pag

By Eva Jessica, Kamis, 15 Agustus 2019 | 20:00 WIB
Keju Paski Sir (Isiwal via Wikimedia Commons)

Keju khas buatan Pulau Pag dikenal pula dengan nama Paski Sir. Paski Sir dianggap sebagai keju artisan paling terkenal di Kroasia. Keju ini juga memenangkan banyak sekali penghargaan.

Keju Paski Sir merupakan salah satu makanan pokok Pulau Pag sejak dahulu. Uniknya, keju ini tidak biasa digunakan untuk melapisi roti.

Paski Sir yang masih muda biasanya digunakan sebagai taburan risotto dan saus pasta, sedangkan keju yang sudah tua dimakan langsung bersama minyak zaitun.

Baca Juga: Oscypek, Keju Emas dari Polandia dengan Permukaan Bermotif Unik

Dibuat dari Domba Asli dan Angin Bura

Sejak tahun 2019, keju Paski Sir mendapat status PDO (protected design of origin) atau rancangan asli yang dilindungi dari Uni Eropa. Artinya, keju Paski Sir pun hanya boleh dibuat dari susu domba dan garam dari Pulau Pag.

Yup, Keju Paski Sir dibuat memang dibuat dengan bahan dasar susu domba. Susu domba yang digunakan haruslah domba khusus yang berasal dari Pulau Pag.