Hati-Hati, Jangan Lakukan 2 Hal Ini Jika Telinga Kemasukan Air!

By Sarah Nafisah, Selasa, 3 September 2019 | 16:00 WIB
ilustrasi telinga. (angelacolac/iStockphoto)

1. Menggunakan Cotton BudMenurut seorang otologis (ahli telinga), menggunakan cotton bud atau korek kuping untuk mengatasi telinga yang kemasukan air malah bisa memperburuk masalah.

Cotton bud bisa mendorong kotoran telinga dan air masuk lebih dalam sehingga makin sulit untuk dikeluarkan, atau justru terjebak di dalam.

Selain itu, korek kuping juga bisa menyebabkan gendang telinga tertusuk. Ketika gendang telinga terluka atau bahkan pecah, kita bisa mengalami gangguan pendengaran.

Baca Juga: Sedang Marah? Lakukan 7 Hal Sederhana Ini untuk Kendalikan Rasa Marah

Dalam kasus yang parah, korek kuping juga bisa merusak banyak saraf di belakang saluran telinga.

Jika ini terjadi, efeknya parahnya kita bisa tuli total, vertigo berkepanjangan dengan mual dan muntah, sampai kelumpuhan wajah.

Alih-alih membuat air terdorong keluar, kita justru bisa mengalami berbagai masalah pendengaran yang serius.

Baca Juga: Airbag Berfungsi Melindungi dari Kecelakaan, Bagaimana Cara Kerja Airbag, ya?