Lebih Baik Mana, Makan Buah Matang atau Mentah? #AkuBacaAkuTahu

By Sarah Nafisah, Senin, 7 Oktober 2019 | 18:00 WIB
Buah-buahan. (Pixabay)

Nutrisi Buah Matang dan Buah Mentah

Bila dilihat dari kondisi mentah dan matang, nutrisi buah mana yang paling tinggi?

Perbedaan tingkat kematangan, membuat setiap kandungan nutrisi buah berbeda-beda. Salah satu yang paling menonjol adalah kandungan gula alami.

Jika kita mengonsumsi buah yang matang tentu rasanya lebih manis ketimbang buah yang masih mentah.

Baca Juga: Saat Bersin, Apakah Jantung Berhenti Berdetak? Cari Tahu Fakta Bersin, yuk!

Hal itu menandakan bahwa kandungan gula alami pada buah matang lebih tinggi daripada buah mentah.

Tidak hanya gula alami, kandungan antioksidan pada buah juga meningkat. Contohnya, buah apel dan pir.

Kandungan vitamin juga ikut mengalami perubahan sesuai dengan kondisi buah.

Contohnya, buah nanas yang matang lebih tinggi vitamin C daripada nanas mentah.

Baca Juga: Wah, Ada Spesies Katak Tanduk Baru yang Ditemukan di Kalimantan!