Bobo.id – Apa di antara teman-teman ada yang pernah mengunjungi Toraja Utara? Atau mungkin ada teman-teman yang bertempat tinggal di Toraja Utara?
Kabupaten Toraja Utara terletak di Sulawesi Selatan.
Tahukah kamu? Di Kabupaten di Toraja Utara, ada sebuah situs warisan budaya dunia yang mirip dengan Stonehenge di Inggris.
Yuk, kita cari tahu!
Baca Juga: Stonehenge, Situs Batu Besar yang Melingkar
Menhir di Bori’ Kalimbuang yang Mirip Stonehenge
Bori’ Kalimbuang adalah salah satu situs warisan budaya dunia yang diakui oleh UNESCO.
Bori’ Kalimbuang ini letaknya di Jalan Poros Barana’, Pangli, Kelurahan Bori, Kecamatan Sesean, Kabupaten Toraja Utara.
Obyek wisata Bori’ Kalimbuang ini sudah ada sejak 1718, lo. Tempat itu letaknya tidak terlalu jauh dari ibu kota kecamatan Toraja Utara, yaitu Rantepao.
Oh iya, Bori’ Kalimbuang disebut mirip dengan Stonehenge yang ada di Inggris karena sama-sama memiliki batu-batu yang tegak berdiri dengan berbagai ukuran.