Tak Disangka, Mengonsumsi Buah Mangga Bisa Memberikan 4 Manfaat Ini, Salah Satunya Mencegah Kanker!

By Sarah Nafisah, Rabu, 29 Januari 2020 | 12:00 WIB
Apa saja manfaat yang bisa didapatkan dari mangga? (pixabay/Fathima Shanas)

3. Meningkatkan Fungsi Pencernaan

Mangga juga merupakan jenis buah yang mengandung banyak serat. Teman-teman pasti tahu kalau serat memiliki peran penting dalam sistem pencernaan.

Mengonsumsi mangga bisa membantu untuk mengatasi sembelit. Selain itu, serat juga bisa membuat rasa kenyang kita bertahan lama.

Selain itu mangga juga mengandung enzim yang berperan dalam pemecahan dan pencernaan protein dan juga serat yang membuat saluran pencernaan kita bekerja dengan maksimal.

Baca Juga: Hentikan 5 Kebiasaan Ini Setelah Makan yang Dianggap Baik Padahal Berbahaya, Termasuk Makan Buah dan Minum Teh

4. Mencegah Penyakit Jantung

Kandungan serat, kalium dan vitamin pada mangga diketahui bisa menangkal penyakit atau masalah pada jantung.

Hal ini karena kenaikan asupan kalium akan sebanding pula dengan penurunan zat sodium dalam tubuh.

Nah jika mengonsumsi cukup asupan mangga dalam sehari, tentunya akan bermanfaat untuk mengurangi risiko penyakit jantung.

Tonton video ini, yuk!