Membuat Kreatif Hingga Membersihkan Racun, Ternyata Otak Melakukan 5 Hal Ini Saat Kita Tidur!

By Avisena Ashari, Sabtu, 8 Februari 2020 | 14:00 WIB
Ilustrasi tidur (Ode/Majalah Bobo)

4. Mempelajari dan Mengingat Aktivitas Fisik

Berhubungan dengan ingatan, saat tidur otak kita juga memproses informasi tentang aktivitas fisik.

Melalui proses itu, otak mengumpulkan informasi yang berhubungan dengan aktivitas fisik seperti cara bersepeda,  gerakan tarian yang baru kita pelajari, gerakan mengayunkan raket bulutangkis, dan yang lainnya.

Oleh sebab itu, nantinya saat kita bangun tugas-tugas fisik itu menjadi otomatis.

Baca Juga: Tidur dengan Kipas Angin Menyala Semalaman Baik untuk Tubuh Tidak, ya?

5. Membuat Hubungan Kreatif

Tidur penting bagi kreatiavitas kita, lo, teman-teman.

Ini karena saat kita tidur, otak membuat koneksi baru yang mungkin tidak terhubung saat kita bangun.

Menurut sebuah penelitian, aktivitas otak ini membuat kita bisa memikirkan ide baru saat kita bangun.

Bahkan, saat bangun tidur, sekitar 33 persen peserta penelitian merasa lebih menemukan ide yang berhubungan ketika bangun tidur.

Wah, banyak sekali ya, pekerjaan otak kita saat tidur?

Karenanya, jangan kesal jika orang tua menyuruh kita tidur tepat waktu agar memenuhi kebutuhan waktu tidur kita, ya.

Tidurlah sesuai waktu yang dibutuhkan sesuai usiamu masing-masing, dan pastikan tidur berkualitas dan lelap supaya otak bisa melakukan semua tugasnya selagi tubuh beristirahat.

Baca Juga: Konon Manusia Hanya Menggunakan 10 Persen Otaknya, Benarkah Begitu?

Yuk, lihat video ini juga!