Chikungunya Sebabkan Demam dan Nyeri Sendi Mirip DBD, Apa Itu Chikungunya?

By Iveta Rahmalia, Rabu, 12 Februari 2020 | 15:30 WIB
Ilustrasi nyamuk Aedes aegypty. (Noppharat05081977/iStockphoto)

Bobo.id – Apakah teman-teman pernah mendengar penyakit chikungunya atau flu tulang?

Baru-baru ini, diberitakan ada sekitar 70 orang di Tangerang Selatan yang terkena chikungunya sejak Januari 2020. Tepatnya di RW 10 Kampung Rawa Lele, Jombang, Ciputat, Tangerang Selatan.

Penderitanya mengalami demam dan nyeri sendi, mirip Demam Berdarah Dengue (DBD).

Sebenarnya, apa itu chikungunya? Yuk, cari tahu asal-usulnya!

Flu Tulang

Chikungunya adalah virus yang ditularkan melalui nyamuk. Penyakit ini juga dikenal dengan nama flu tulang di Indonesia.

Dikutip dari Kompas.com, chikungunya dan DBD disebabkan oleh nyamuk aedes aegypti.

Dampak chikungunya tidak sehebat DBD, tapi tetap bisa sebabkan infeksi yang parah.

Penderita chikungunya biasanya akan menderita demam dan nyeri sendri tiba-tiba di awal.

Baca Juga: Waspada Nyamuk Demam Berdarah, Ini Ciri dan Tempat Persembunyiannya!