Bobo.id – Alpukat adalah salah satu buah yang unik, teman-teman.
Jika kebanyakan buah matang di pohon kemudian dipetik, buah alpukat adalah salah satu buah yang baru matang setelah dipetik dari pohon.
Karenanya, kita mungkin sering menemukan alpukat yang masih mentah dijual di kios buah.
Tapi setelah proses pematangan alpukat dimulai, proses itu berlangsung cepat.
Nah, ada baiknya kita tahu tanda apa saja yang muncul jika alpukat membusuk dan tidak baik dikonsumsi.
Ini lima tanda yang bisa terlihat jika alpukat sudah tidak baik dikonsumsi.
Baca Juga: Supaya Pisang Tidak Cepat Menghitam dan Busuk, Ikuti Tips Ini, yuk!
Buah Terlalu Lembut dan Penyok
Daging buah alpukat memang lembut, namun juga terlalu lembut dan terasa saat dipegang dari bagian kulit, ini bisa jadi salah satu tanda buah membusuk.
Untuk mengecek kematangan buah alpukat, kita bisa menekan buah dengan pelan, namun jangan terlalu menekannya karena bisa memengaruhi dagingnya.
Jika buah alpukat masih keras, artinya belum matang. Jika empuk, maka alpukat sudah matang.
Namun, buah yang terlalu matang atau bahkan busuk jika ditekan bisa meninggalkan bekas penyok dan dagingnya terasa lembek.
Jika buah alpuakt penyok sebelum kita menekannya, maka buah itu sudah tidak baik dikonsumsi.