Hindari Minum Soda Sebelum Maupun Sesudah Olahraga, Akibatnya Justru Bisa Membuat Semakin Haus

By Tyas Wening, Jumat, 3 April 2020 | 11:00 WIB
Minuman bersoda (MaxPixel's contributors)

Partikel gula dalam darah kemudian akan menyerap air dari sel-sel tubuh dan masuk ke dalam darah.

Nah, setelah sel-sel tubuh kita kehilangan kandungan air, sel-sel ini akan mengirimkan sinyal ke otak bahwa tubuh kita butuh lebih banyak air untuk mencairkan gula dalam darah.

Akibarnya, kita akan merasa kalau tenggorokan menjadi sangat kering dan haus.

Baca Juga: Sedang Ada Hujan Disertai Petir, Berbahayakah Jika Bepergian Menggunakan Mobil?

Minum Soda Setelah Olahraga Diperbolehkan, Asalkan...

Walaupun kelihatannya tidak baik, ternyata minum soda yang tinggi gula setelah olahraga diperbolehkan pada beberapa keadaan tertentu, lo.

Contohnya adalah bagi para atlet triathlon yang melakukan tiga jenis olahraga dalam satu kali bertanding.

Tiga jenis olahraga yang dilakukan tersebut pastinya menguras tenaga para atlet dan membuat mereka kelelahan.

Nah, akhirnya minuman soda dipilih untuk bisa menambah banyak energi dan mengatasi kelelahan dengan lebih cepat.

Baca Juga: Tenang, 10 Bahan Makanan Ini Masih Bisa Dikonsumsi Meski Tidak Disimpan di Kulkas

Selain itu, ternyata minuman soda juga bsia meringankan gejala perut kembung yang dialami oleh para atlet ketika berolahraga terlalu lama, lo.

Meskipun begitu, minum soda untuk mengganti energi ini hanya berlaku untuk beberapa keadaan saja, teman-teman.

Setelah berolahraga, minuman yang paling baik untuk dikonsumsi adalah air putih karena bisa membuat kita terhidrasi dan tidak menyebabkan gula darah turun.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id

Tonton video ini juga, yuk!