Bobo.id - Sudah hampir satu bulan kita melaksanakan kegiatan belajar di rumah. Apa yang paling kamu rindukan dari sekolah?
Pasti banyak yang merindukan suasana seru bersama teman-teman di sekolah. Ada juga yang rindu bapak dan ibu guru yang setiap hari mengajar.
Tak terlewatkan, ada juga yang rindu berbagai macam jajanan yang biasa kita konsumsi di sekolah. Siapa yang merasakannya?
Karena tidak bisa membelinya, kita bisa coba untuk membuatnya sendiri di rumah, lo.
Berikut ini adalah resep dua jajanan sekolah yang bisa kamu buat sendiri, ada cimol dan telur gulung.
Yuk, cari tahu bahan dan cara membuatnya!
Cimol Isi Bakso
Bahan Biang:75 gram tepung sagu225 ml air
Bahan:225 gram tepung sagu1 batang daun bawang, diiris halus4 siung bawang putih, dihaluskan1 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh kaldu ayam bubukminyak untuk menggoreng