Ingin Tidur Nyenyak Malam Ini? Ubah Kebiasaan Sebelum Tidurmu dengan Kebiasaan-Kebiasaan Ini! Salah Satunya Pakai Lotion

By Iveta Rahmalia, Kamis, 4 Juni 2020 | 20:13 WIB
Ilustrasi tidur. (Designed by brgfx / Freepik)

Bobo.id – Kebiasaan-kebiasaan berikut ini bisa membuat tidurmu jadi nyenyak, lo! 

Teman-teman sering tidak bisa tidur? Ini bisa jadi karena kebiasaan atau rutinitas yang sering kamu lakukan sebelum tidur. 

Teman-teman biasanya lakukan hal apa sebelum tidur?  Yuk, ubah kebiasaan itu dengan kebiasaan-kebiasaan ini! 

Mematikan Elektronik

Matikan total semua alat elektronik seperti komputer, radio, atau telivisi. Ponsel bisa ditaruh jauh-jauh dari kita, biar tidur tidur terganggu.

Dalam penelitian Lighting Research Center (LCR), cahaya benda-benda elektronik bisa menyebabkan penekanan melatonin (bahan kimia dalam tubuh yang mengontrol jam alami di tubuh kita).

Bisa-bisa, risiko diabetes dan obesitas meningkat.

Baca Juga: Jangan Lupa Siapkan Guling Sebelum Tidur, Ternyata Tidur Memeluk Guling Punya Banyak Manfaat Kesehatan