4. Dapat mengurangi jumlah makanan yang dimakan
Kalau teman-teman tidak dapat makan dalam porsi besar, susu dapat menjadi pengganti makanan bernutrisi lainnya.
Tak hanya itu, susu juga dapat membuat kita lebih cepat kenyang, sehingga kita tidak perlu makan terlalu banyak untuk memenuhi nutrisi tubuh.
Dampak Kalau Terlalu Banyak Minum Susu
1. Beberapa orang tidak bisa mencerna susu atau malah alergi susu
Untuk mencerna susu, kita memerlukan enzim khusus dalam perut kita yang bernama laktase.
Ternyata beberapa orang tidak memiliki laktase dalam pencernaannya, sehingga mereka tidak bisa mengonsumsi susu.
Tak hanya itu, beberapa orang juga merasakan alergi seperti gatal-gatal dan diare setelah minum susu.
Kalau memiliki kondisi seperti ini, teman-teman sudah sebaiknya menghindari produk dengan susu, ya.
Baca Juga: Mengapa Kita Belajar dari Rumah di Hari Pertama Sekolah? Simak Alasannya di Video Ini