Bobo.id – Selama berkegiatan dari rumah, teman-teman sering membantu orang tua memasak tidak, nih?
Karena besok akhir pekan, mungkin orang tua teman-teman punya banyak waktu luang, nih.
Ayo, ajak orang tua membuat sarapan bersama.
Menu sarapan tidak perlu yang rumit, kok.
Kita bisa membuat menu sarapan yang sehat dari bahan yang ada di rumah, seperti telur dan roti tawar.
Telur bisa memberikan asupan protein dan roti tawar bisa memberikan karbohidrat.
Yuk, buat scramble egg chese melt dari telur dan roti tawar untuk menu sarapan akhir pekan!
O iya, menu ini bisa dibuat menggunakan teknik memanggang dengan oven maupun panci. Simak caranya di bawah, ya!
Bahan Membuat Scramble Egg Cheese Melt:
5 butir telur, kocok lepas
1/2 buah bawang bombai, cincang halus
3 lembar smoked beef, potong 2 bagian, iris-iris sesuai bentuk yang disuka
3/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
Baca Juga: Mengapa Keju Mozzarella Lebih Mudah Meleleh Dibandingkan Keju Cheddar?