Kita mungkin biasa berbagai atau memakai handuk milik orang lain, misalnya dengan anggota keluarga lainnya di rumah.
Namun ternyata handuk merupakan barang yang tidak boleh dipinjamkan atau dipakai bersama-sama.
Pemakaian handuk oleh banyak orang bisa menularkan berbagai penyakit infeksi, teman-teman.
Selain itu, penyebaran infeksi penyakit ini juga jadi lebih mudah pada handuk yang basah.
Baca Juga: Ternyata Nutrisi Keripik Pisang Tidak Sama dengan Buah Pisang, Ketahui Kandungannya, yuk!
Ada jenis bakteri bernama Staphylococcus pada handuk yang bisa bertahan hidup selama beberapa jam, hari, bahkan berbulan-bulan.
Handuk basah atau lembap menjadi tempat favorit bagi bakteri untuk bersarang dan berkembang biak, lo.
Maka dari itu, selain tidak memakai satu handuk bersama-sama, kita disarankan untuk mengganti dan mencuci handuk minimal seminggu sekali.
Setelah menggunakan handuk, sebaiknya handuk juga digantungkan hingga kering sebelum dipakai kembali.