Resep Kue Tradisional, Buat Serabi ala Pizza untuk Camilan Hari Ini, yuk!

By Sarah Nafisah, Kamis, 6 Agustus 2020 | 15:00 WIB
Resep Serabi Ala Pizza Enak, Menu Sarapan Akhir Pekan Dengan Rasa Kekinian (Sajian Sedap)

Bobo.id - Masa pandemi COVID-19 belum juga usai. Karena itu kita masih melakukan kegiatan belajar dari rumah.

Sejak tidak pergi ke sekolah dan melakukan kegiatan di luar rumah, tentunya banyak waktu luang yang tersisa.

Baca Juga: Resep 2 Kue Tradisional Ini Cocok untuk Camilan Akhir Pekanmu, Coba Buat, yuk!

Agar tidak bosan, hal apa saja yang sudah teman-teman lakukan di rumah untuk mengisi waktu luang?

Apakah ada yang jadi gemar memasak bersama keluarga di rumah?

Kalau iya, kebetulan sekali! Bobo punya resep kue tradisional, yaitu serabi. Namun, resep serabi kali ini akan sedikit berbeda.

Karena resep ini adalah perpaduan antara makanan tradisional dan internasional. Yap, kita akan membuat serabi ala pizza.

Seperti apa? Yuk, simak cara membuatnya!

Baca Juga: BERITA POPULER: Manfaat Rutin Minum Kunyit dan Air Hangat Hingga Asal-usul Nama Benua Asia

Resep Serabi Ala Pizza

Waktu: 60 Menit

Sajian: 11 Buah

Bahan:200 gram tepung terigu protein sedang2 butir telur2 sendok teh ragi instan325 ml santan dari 1 butir kelapa1/4 sendok teh garam3 sendok makan minyak untuk olesan

Baca Juga: Biasa di Daerah Tropis, Bagaimana Negara Empat Musim Menanam Padi?

Bahan Toping:1 siung bawang putih, dicincang halus1/2 buah bawang bombay, dicincang halus100 gram daging giling50 gram wortel, dipotong kotak kecil, direbus1 buah tomat, dibuang biji dan kulitnya, dicincang halus75 gram saus tomat3/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk3/4 sendok teh gula pasir100 ml air1 sendok makan minyak untuk menumis75 gram keju cepat leleh, diparut untuk taburan

Cara Membuat:

1. Panaskan cetakan serabi sambil diisi kelapa. Aduk sesekali sampai kelapa kering. Angkat, buang kelapanya.

2. Bahan toping, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan daging giling.Aduk hingga berubah warna. Tambahkan wortel. Aduk sampai layu.

3. Bubuhi tomat, saus tomat, garam, merica, dan gula. Aduk rata. Tambahkan air. Aduk hingga kental dan meresap. Angkat, sisihkan.

4. Aduk tepung terigu, telur, dan ragi instan. Tambahkan santan sedikit-sedikit sambil dikeplok-keplok 15 menit.

5. Tambahkan garam. Aduk rata. Diamkan 1 jam.

6. Panaskan kembali cetakan serabi. Tuang adonan. Biarkan sampai berlubang. Kecilkan api. Oleskan bahan toping. Taburkan keju cepat leleh di atasnya. Tutup dan biarkan sampai matang. Angkat. Sajikan.

(Penulis: Dwi)

Baca Juga: Inilah Perbedaan Tanda Birama 2/4 dengan Tanda Birama 3/2 dalam Membaca Not Balok

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com