Rahasia Nasi Goreng Selezat Pedagang Kaki Lima, Ternyata Ada Bumbu Rahasianya!

By Sarah Nafisah, Jumat, 21 Agustus 2020 | 16:45 WIB
Rahasia nasi goreng lezat ala pedagang kaki lima (Sajian Sedap)

Haluskan saja bawang putih, bawang bombay, jahe, ebi, dan kemiri.

Kemiri jadi bumbu wajib yang membuat nasi goreng pedagang jadi super nikmat.

Kemiri jugalah yang membuat rasa nutty yang nikmat banget saat kita makan nasi goreng ala pedagang ini.

Jadi tambahkan dalam jumlah cukup banyak, ya.

 

Nah, di beberapa pedagang, mereka bahkan menambahkan tulang-tulangan halus, lo. 

Jadi, mereka merebus tulang berdaging seperti leher sampai empuk betul kemudian diblender bersama bumbu lain sampai halus. 

Hasilnya, bumbu halusnya jadi makin gurih dan aromanya jadi nikmat sekali.

Jangan lupa, bumbu perlu ditumis dulu sampai matang saat akan digunakan. 

Begitu bumbu harum, langsung masukan nasi dan aneka bahan tambahan lain. 

Baca Juga: Lakukan 5 Tips Ini Agar Rambut Kamu Jadi Sehat, Simak Penjelasannya!