Rahasia Membuat Siomay Dimsum, Rasa dan Teksturnya Mirip Seperti di Restoran Tiongkok

By Sarah Nafisah, Selasa, 25 Agustus 2020 | 18:00 WIB
Rahasia siomay dimsum seenak restoran Tiongkok (Freepik/Mrshirapol)

Bobo.id - Dimsum adalah salah satu makanan dari Tiongkok yang populer di berbagai negara. Siapa yang suka makan dimsum?

Dimsum sendiri ada banyak jenisnya, lo. Ada hakau, lumpia, bakpao, mantao, dan yang paling populer adalah siomay (baku: siomai).

Siomai merupakan kata serapan dari Tiongkok yang menyebut hidangan ini dengan shumai atau siu mai.

Nah, biasanya kita menemukan siomai dimsum yang enak di restoran Tiongkok. Namun, kita bisa membuatnya sendiri, lo.

Agar rasa dan teksturnya mirip seperti restoran Tiongkok, ikuti rahasia cara membuat siomai dimsum berikut ini, yuk!

Baca Juga: Ini Bedanya Siomai Bandung dengan Siomai Dimsum, Mana yang Kamu Suka?

1. Gunakan daging segar

Siomai dimsum biasa dibuat dari daging ayam dengan campuran udang atau kepiting.

Pastikan menggunakan bahan-bahan yang segar karena agar siomai bisa sedap maksimal.

2. Cincang kasar daging

Daging pada siomai dimsum hanya perlu dicincang kasar agar masih ada tekstur saat dimakan.

3. Takaran tepung

Siomai dimsum hanya diberi campuran sedikit tepung, kira-kira seperempat dari berat daging. 

Baca Juga: Inilah Alasan Mengapa Orang Jepang Memilih Tidur di Futon daripada Kasur Empuk, Ternyata Lebih Baik untuk Kesehatan