Sering Langsung Dibuang, Ternyata Air Cucian Beras Bisa Digunakan untuk 5 Hal Ini di Rumah

By Avisena Ashari, Minggu, 30 Agustus 2020 | 17:00 WIB
Air cucian beras bermanfaat untuk kita. (Pixabay)

Mencuci Rambut

Air cucian beras juga dikenal baik untuk kesehatan rambut, lo.

Manfaat air cucian beras ini sudah menjadi rahasia rambut perempuan Jepang kuno, teman-teman.

Dalam air cucian beras, ada kandungan inositol yang bermanfaat memperbaiki rambut yang rusak.

Penelitian yang lebih dalam masih harus dilakukan untuk manfaat ini, namun teman-teman juga bisa mencobanya di rumah.

Setelah keramas menggunakan sampo dan membilas rambut, teman-teman bisa menuangkan air cucian beras ke rambut. Kemudian, pijat-pijat selama 20 menit dan bilas dengan air.

Ini bisa dilakukan sebanyak dua kali dalam seminggu.

Memutihkan Kolang Kaling

Kolang kaling biasanya digunakan sebagai tambahan minuman segar.

Tampilan kolang kaling biasanya putih, tapi ada juga yang kekuningan.

Merendam kolang kaling dalam air cucian beras bisa membantu memudarkan warna kekuningannya.

Kira-kira, kita bisa merendamnya selama satu jam, teman-teman.

Baca Juga: Ini 6 Manfaat Golden Milk dari Campuran Kunyit dan Susu, Baik untuk Jaga Gula Darah dan Tingkatkan Fungsi Otak