Setelah Tahu Dampaknya Ini, Segera Tinggalkan Kebiasaan Menumpuk Piring Kotor, Apalagi Membiarkannya Berhari-hari!

By Iveta Rahmalia, Rabu, 16 September 2020 | 20:31 WIB
Ilustrasi mencuci piring dengan spons (Pixabay)

Bobo.id - Apakah teman-teman sering membantu Ibu mencuci piring? Wah, ini adalah kebiasaan baik, teman-teman. 

Namun, kadang-kadang, ada sebagian orang yang tidak langsung membersihkan piring kotor. Bahkan, ada yang membiarkannya menumpuk di tempat cucian piring. 

Segera tinggalkan kebiasaan ini jika kamu sering melakukannya, ya! Ini dampaknya jika sering menumpuk piring kotor

Bahaya Menumpuk Piring Kotor

Kebiasaan menumpuk piring sebaiknya diubah, teman-teman. Jika ada piring kotor, sebaiknya segera kita cuci.

Piring kotor yang didiamkan semalaman atau berhari-hari, dapat menyebabkan bakteri hidup tumbuh lebih subur pada permukaan piring, gelas, serta wastafel dapur.

Selain itu, mereka juga sulit untuk dihilangkan sekalipun piring dan gelas sudah dibersihkan sampai bersih.

Terlalu lama meninggalkan piring di bak pencuci akan membuat kotoran bersarang dan bisa menjadi sumber penyakit.

Untuk itu, cucilah piring kotor segera setelah makan.

Baca Juga: Spons Cuci Piring Ternyata Bisa Lebih Kotor dari Toilet, Cari tahu Kapan Harus Menggantinya!