Psoriasis Bisa Kambuh karena Konsumsi Makanan Tertentu, Hindari Susu dan Makanan Lainnya Bagi Penderita Psoriasis

By Tyas Wening, Senin, 28 September 2020 | 12:04 WIB
Ilustrasi gatal (freepik.com)

Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar sebuah kondisi kulit yang disebut psoriasis?

Seseorang yang mengalami psoriasis akan merasakan kulitnya gatal-gatal. Namun gatal ini berbeda dengan alergi, atau gatal karena digigit serangga.

Gatal saat seseorang mengalami psoriasis terjadi karena tubuh memproduksi sel kulit secara berlebihan.

Nah, kondisi ini tidak hanya dialami oleh orang dewasa saja, anak-anak juga bisa mengalaminya.

Psoriasis dialami seseorang karena adanya keturunan gen dari orang tua maupun keluarganya, sehingga psoriasis bukan merupakan penyakit kulit yang menular.

Baca Juga: Agar Lancar Beraktivitas, Lakukan 4 Cara Ini untuk Hilangkan Rasa Ngantuk Setelah Makan

Psoriasis Tidak Bisa Sembuh Total

Kondisi psoriasis adalah kondisi yang kronis, atau berlangsung terus-menerus. Sehingga sel kulit akan menumpuk di kulit dan menyebabkan area yang kemerahan, menebal, disertai rasa gatal.

Psoriasis ini adalah kondisi yang tidak bisa disembuhkan, teman-teman, sehingga obat yang ada tidak bisa menyembuhkan, hanya mengurangi keparahan gejala.

Obat psoriasis yang ada juga akan mengurangi seringnya gejala ini untuk kambuh.

Nah, ternyata kambuhnya psoriasis ini juga bisa dipengaruhi dari makanan. Untuk itu, ada beberapa makanan yang sebaiknya dihindari oleh penderita psoriasis.