Pengertian Syair: Ciri-Ciri, Jenis, dan Perbedaannya dengan Pantun

By Sarah Nafisah, Jumat, 13 November 2020 | 09:11 WIB
Pengertian syair, ciri-ciri, jenis, dan perbedaannya dengan pantun (Pixabay)

Jenis-Jenis Syair

1. Syair Panji

Syair panji adalah syair yang menceritakan tentang keadaan yang terjadi dalam istana dan keadaan orang-orang yang berasal dari istana.

Bisa juga berisi tentang pengembaraan seseorang.

2. Syair Romantis

Syair romantis ialah syair yang berisi tentang percintaan yang biasanya terdapat pada cerita pelipur lara, hikayat, atau cerita rakyat.

3. Syair Kiasan

Syair kiasan berisi tentang percintaan ikan, burung , bunga atau buah-buahan. Percintaan tersebut merupakan kiasan atau sindiran terhadap peristiwa tertentu.

4. Syair Sejarah

Syair sejarah merupakan syair yang berdasarkan peristiwa sejarah, sebagian besar syair sejarah berisi tentang peperangan.

5. Syair Agama

Syair agama dibagi menjadi empat yaitu: syair sufi, syair tentang ajaran Islam, syair riwayat cerita nabi dan syair nasihat.

Baca Juga: Mengenal Perbedaan Sumber Daya Alam Hayati dan Nonhayati Berserta Contohnya