Bumbu Halus:3 siung bawang putih3/4 sendok teh ketumbar1/2 sendok teh gula pasir
Cara Membuat:
1. Campur semua bahan dan bumbu halus. Aduk rata.
2. Panaskan minyak goreng. Masukkan sendok sayur. Biarkan sampai panas.
3. Sendokkan adonan bakwan.
4. Goreng sampai setengah matang. Lepaskan dari sendok sayur.
Baca Juga: Penjelasan Tulang Anggota Gerak Atas dan Tulang Anggota Gerak Bawah Serta Fungsinya
Nah, saat membuat resep bakwan mi jangan lupa juga perhatikan tips membuat bakwan agar renyah tahan lama, ya.
Berikut adalah tipsnya:
1. Komposisi Adonan Tepung
Pada dasarnya, bakwan adalah adonan tepung yang diisi dengan aneka bahan kemudian digoreng.
Bakwan yang enak garing di luar namun masih lembut di dalam sehingga terasa tekstur aneka bahan isinya.
Untuk membuat bakwan yang pas seperti ini, rahasianya ada pada adonan tepung yang tepat komposisinya.
Adonan tepung untuk bakwan terdiri dari tepung terigu, telur, bumbu, air, dan perasa.
Akan tetapi, tidak sedikit orang yang menambahkan tepung beras dan tepung kanji.