Dari data pada tabel ini, kita bisa menyajikannya dalam bentuk diagram batang dan diagram garis.
Langkah untuk membuat diagram batang adalah sebagai berikut:
- Buat sumbu mendatar dan sumbu tegak yang saling tegak lurus. Panjang sumbu datar tidak harus sama dengan sumbu tegak, namun sesuaikan saja dengan ukuran data.
- Tulislah nama objek atau benda pada sumbu mendatar, yaitu jenis-jenis olahraga dan banyak data pada sumbu tegak, yaitu banyak siswa. Dalam menuliskan data di masing-masing sumbu, yang harus diperhatikan adalah jarak antar objek dan banyaknya data.
- Menggambar batang-batang persegi panjang di sumbu mendatar dengan tinggi yang disesuaikan pada banyaknya data yang ada di soal.
Baca Juga: Tujuan Mengidentifikasi Teks Non-Fiksi dan Caranya, Belajar dari Rumah SD Kelas 4-6
Sedangkan untuk membuat diagram garis hampir sama dengan membuat diagram batang, namun gambar batang diganti dengan garis.
Tarik garis ke atas secara tegak dan hubungkan dengan frekuensi atau nilai pada sumbu tegak yang ditarik mendatar dari sumbu tegak, kemudian tandai titik pertemuannya dengan titik.
Jika sudah, hubungkana titik tadi dengan garis, sehingga membentuk sebuah diagram garis.