1. Merawat Kulit
Jeruk nipis mengandung vitamin C dan flavonoid, antioksidan yang dapat memperkuat kolagen. Mengonsumsi air jeruk nipis dapat menghidrasi kulit kita, lo.
Namun, teman-teman harus menghindari mengoles air perasan jeruk nipis langsung di kulit, ya!
Karena air jeruk nipis yang terkena paparan cahaya matahari dapat menyebabkan kita mengalami rasa panas pada area kulit.
Baca Juga: 5 Buah Ini Bisa Bikin Tidur Jadi Lebih Nyenyak, Mau Coba?
2. Memperbaiki Pencernaan
Air jeruk nipis bersifat asam dan dapat membantu air liur memecah makanan.
Selain itu, kandungan flavonoid dalam air jeruk nipis dapat membantu pengeluaran enzim-enzim pencernaan.
Jika teman-teman mengalami sembelit, sifat asam jeruk nipis dapat membantu pergerakan usus kita.