Bukan Hanya Salmon, Banyak Ikan Lain yang Tinggi Omega-3, Ketahui Manfaat Omega-3 untuk Tubuh, yuk!

By Avisena Ashari, Minggu, 24 Januari 2021 | 18:25 WIB
Ikan kembung, salah satu ikan yang punya kandungan omega-3 tinggi (Obsidian Soul/Wikimedia Commons)

Bobo.id - Asam lemak omega-3 merupakan salah satu kandungan yang dibutuhkan tubuh agar tetap sehat.

Asam lemak omega-3 merupakan jenis lemak baik yang tidak diproduksi di tubuh, sehingga kita harus mendapatkan asupannya dari makanan.

Sumber asam lemak omega-3 yang terkenal adalah ikan salmon, teman-teman.

Tapi, ikan salmon bukan satu-satunya ikan yang mengandung asam lemak omega-3.

Apa saja jenis ikan yang mengandung asam lemak omega-3 dan apa manfaatnya untuk tubuh? Yuk, cari tahu!

Baca Juga: Sering Disepelekan, Ternyata Ikan Tongkol Punya Banyak Manfaat! Salah Satunya Bantu Tingkatkan Fungsi Otak

Jenis Ikan yang Mengandung Asam Lemak Omega-3

Asam lemak omega-3 bisa didapatkan dari ikan berlemak, flax seed, chia seed, dan kastanye.

Salmon termasuk ikan berlemak. Dalam 100 gram ikan salmon, terdapat 1,6 gram asam lemak omega-3.

Selain ikan salmon, ada juga jenis ikan lain yang punya kandungan asam lemak omega-3 yang tinggi.

Baca Juga: Ini Cara Membuat Siomay Ikan yang Kenyal dan Mudah Ditiru di Rumah, Ketahui Bedanya dengan Dimsum