4 Hal yang Bisa Menyebabkan Mulut Terasa Pahit, Salah Satunya Asam Lambung Naik

By Avisena Ashari, Minggu, 14 Februari 2021 | 11:25 WIB
Ilustrasi mulut terasa pahit (piqsels.com)

Bobo.id - Pernah teman-teman mengalami mulut terasa pahit?

Kadang-kadang mulut terasa pahit setelah kita mengonsumsi makanan atau minuman yang pahit, seperti obat, pare, atau teh tawar.

Namun, mulut yang terasa pahit juga bisa disebabkan oleh kondisi kesehatan tubuh, teman-teman.

Apa saja kondisi yang bisa menjadi penyebab mulut terasa pahit, ya?

Baca Juga: Jangan Lagi Tidak Sarapan, Efeknya Bisa Membahayakan Tubuh! Salah Satunya Bau Mulut

Hal yang Bisa jadi Penyebab Mulut Terasa Pahit

Sedang Sakit atau Mengalami Infeksi

Mulut bisa terasa pahit saat kita sakit atau mengalami infeksi, seperti pilek, infeksi sinus, flu, atau yang lainnya.

Ketika sakit, tubuh melepaskan protein yang dilepaskan beberapa sel berbeda untuk mengendalikan peradangan.

Protein ini disebut memengaruhi lidah sehingga lebih peka terhadap rasa pahit.