Mulai dari Kulit Kentang Sampai Batang Brokoli, Bagian Buah dan Sayur yang Sering Dibuang Ini Ternyata Kaya Manfaat!

By Tyas Wening, Senin, 1 Maret 2021 | 19:00 WIB
Brokoli. (baibaz/iStockphoto)

1. Biji Labu Kuning

Biji labu kuning (pixabay/Fernando Espí)

Setelah mengupas kulit labu kuning yang tebal dan keras, biji labu kuning akan dikeruk dan dibuang.

Bagian yang dipakai dari labu kuning adalah daging buahnya, yang biasa dijadikan sebagai campuran pada kolak.

Wah, padahal biji labu kuning ini punya beragam manfaat dan mengandung berbagai nutrisi, lo.

Baca Juga: Redakan Diare Tanpa Minum Obat, Coba Lakukan 4 Cara Ini, Termasuk Makan Makanan Rendah Serat

Seperti magnesium, zat besi, protein, serta fitosterol yang bisa menurunkan kadar kolesterol jahat.

Nah, untuk mengolah biji labu kuning, teman-teman bisa mencucinya lebih dulu, kemudian mengeringkannya dengan cara menjemur atau memanggangganya dalam oven sampai kering.

Biji labu kuning yang sudah kering bisa dijadikan campuran berbagai makanan, seperti campuran oatmeal.