Gerak Dasar Renang Gaya Punggung: Gerakan Meluncur, Gerakan Kaki, Gerakan Lengan, dan Pengambilan Napas

By Sarah Nafisah, Selasa, 30 Maret 2021 | 13:00 WIB
Gerak dasar renang gaya punggung. (Pexels)

4. Gerakan Lengan 

Dalam renang gaya punggung, kayuhan lengan berperan sebagai dorongan untuk mengambil napas saat berenang.

Ayunan lengan juga membantu kaki mendorong tubuh. Bagaimana cara mengayuh lengan pada renang gaya punggung?Pada renang gaya punggung, terdapat gerakan menarik, mendorong, dan istirahat.

Gerakan menarik dilakukan setelah telapak tangan masuk permukaan air. Lakukan gerakan menarik hingga telapak tangan di samping luar bahu.

Baca Juga: Gerak Dasar Berjalan, Berlari, dan Melompat dalam Gerak Ritmik

Gerakan mendorong dilakukan saat akhir tarikan tangan. Gerakan tangan mendorong ke belakang dan bawah.

Tahapan istirahat, bermula saat tangan keluar permukaan air. Posisi ibu jari keluar permukaan air terlebih dahulu.

Saat posisi lengan lurus sejajar bahu, tangan diputar keluar. Lakukan gerakan masuk ke permukaan air dengan jari kelingking masuk permukaan air.

Tahapan ini dilakukan secara rileks. Gerakan ini seirama tahapan menarik dan mendorong.