Cara Memutihkan Gigi Lagi dengan Bahan Alami, Pernah Coba?

By Avisena Ashari, Minggu, 2 Mei 2021 | 20:00 WIB
Cari tahu cara alami memutihkan gigi, yuk! (Designed by drobotdean / Freepik)

Minyak kelapa (MaxPixel's contributors)

1. Berkumur dengan Minyak Kelapa

Memutihkan gigi dengan minyak disebut dengan oil pulling. Oil pulling sudah dilakukan oleh suku Indian sejak lama, lo!

Suku Indian melakukan teknik berkumur dengan minyak itu untuk meningkatkan kebersihan gigi dan mulut.

Caranya adalah dengan menggunakan minyak untuk mengangkat bakteri. Bakteri bisa menumpuk menjadi plak dan menyebabkan gigi menguning.

Baca Juga: Hati-Hati, 5 Benda Ini Bisa Rusak dan Jadi Sarang Bakteri Jika Disimpan dalam Kamar Mandi, Termasuk Handuk dan Sikat Gigi

Suku Indian biasanya berkumur menggunakan minyak biji matahari atau minyak wijen, tapi kita bisa menggunakan minyak kelapa yang lebih mudah ditemukan.

Kita bisa menggunakan minyak kelapa yang berbahan alami tanpa bahan tambahan yang berbahaya. Takarannya cukup sebanyak 1 – 2 sendok teh saja dan berkumur selama 10 – 20 menit.

Kemudian, hati-hati jangan sampai minyak itu tertelan, ya. Sebabnya minyaknya mengangkat bakteri dan kuman dari mulut kita.

Setelah selesai, pastikan kita berkumur dengan air sampai minyak benar-benar hilang dari mulut.