2. Resep Perkedel Kentang Jagung Pedas
Bahan:300 gram kentang, potong-potong, goreng, haluskan1 buah jagung, sisir agak halus1 batang daun bawang, iris halus2 buah cabai kering, cincang halus1/2 sendok teh cabai kering bubuk1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 butir telur, kocok lepas2 buah putih telur, kocok lepas, untuk pencelup500 ml minyak, untuk menggoreng
Baca Juga: Ada Makaroni Goreng dan Skotel Makaroni, Ini 4 Resep Makaroni untuk Sahur dan Buka Puasa di Rumah
Bumbu Halus:2 siung bawang putih, goreng utuh3 butir bawang merah, goreng utuh1/2 cm jahe, bakar1/8 sendok teh pala bubuk
Cara Membuat:
1. Campur rata kentang, jagung, daun bawang, cabai kering, dan bumbu halus.
2. Tuang telur perlahan sambil diaduk rata.
3. Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat pipih.
4. Celupkan ke dalam putih telur. Goreng di dalam minyak panas di atas api sedang hingga kecoklatan.