Agar Lebih Lezat, Coba 4 Resep Olahan Brokoli Berikut Ini, yuk! Salah Satunya Sup Brokoli Sosis

By Tyas Wening, Minggu, 9 Mei 2021 | 18:00 WIB
4 Resep Olahan Brokoli (Sajian Sedap)

2. Brokoli Saus Bangkok

4 Resep Olahan Brokoli: Brokoli Saus Bangkok (Sajian Sedap)

Bahan:

2 buah tofu bulat, goreng berkulit

250 gram brokoli, potong menurut kuntumnya

2 siung bawang putih, cincang kasar

1/4 buah bawang bombay, potong panjang

1/4 buah paprika merah, buang biji, potong kotak

1/4 buah paprika hijau, buang biji, potong kotak

1 batang seledri impor, potong-potong

3 sendok makan saus sambal Bangkok

1 sendok teh kecap ikan

300 ml air

1/2 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

2 sendok teh tepung sagu larutkan dengan 1 sendok makan air

2 sendok makan minyak untuk menumis

Baca Juga: 4 Resep Mendoan untuk Menu Buka Puasa Lezat Hari Ini, Ada Tempe Mendoan Daun Jeruk dan Mendoan Gulung Sosis

Cara Membuat Brokoli Saus Bangkok:

1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan paprika merah dan paprika hijau. Aduk sampai layu.

2. Masukkan brokoli. Aduk sampai setengah layu. Tambahkan saus tiram, saus sambal, dan kecap ikan. Aduk rata.

3. Masukkan air, garam, merica bubuk, dan tofu. Aduk rata. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai matang dan kuah kental.

(Penulis: Dwi)