2. Menekan Kanker Paru-Paru
Tak hanya kanker usus besar, serai juga disebut membantu menekan kanker paru-paru.
Analisis ini diterbitkan dalam International Journal of Oncology edisi Maret 2018.
Dalam penelitian tersebut menunjukkan bahwa minyak atsiri sereh dan sitral (unsur aktif utama dalam serai) membantu menekan kanker paru-paru sel kecil.
Serai juga menunjukkan efek yang menjanjikan terhadap jenis kanker lainnya.
Namun, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut pada manusia akan khasiat serai pada kanker paru-paru ini.
3. Menurunkan Kadar Stres
Beberapa orang mungkin pernah mengalami stres, namun kondisi satu ini tidak boleh dibiarkan terus menerus.
Karena stres dapat memancing penyakit lainnya. Dilansir dari Grid Health, stres bisa memicu penyakit jantung dan obesitas.
Jangan khawatir, ternyata air rebusan serai juga berkhasiat untuk meredakan stres.
Dikutip dari verywellmind, wangi aromatik serai dapat menenangkan pikiran dan menurunkan rasa gelisah dan stress.
Di negara barat, penggunaan serai sebagai essential oil dan lilin aromaterapi juga cukup sering.