PPKM Mikro Dimulai di Daerah Level 3 & 4, Kenali Level Situasi Pandemi

By Amirul Nisa, Kamis, 8 Juli 2021 | 16:30 WIB
PPKM Mikro diperpanjang untuk beberapa wilayah di luar Jawa dan Bali. (pixabay)

Level 4

Kasus penderita COVID-19 yang terkonfirmasi ada lebih dari 50 per 100.000 penduduk setiap minggunya.

Pada level ini angka pasien positif COVID-19 di rumah sakit lebih dari 30 per 100.000 penduduk setiap minggu.

Angka kematian pun lebih dari 5 per 100.000 penduduk setiap minggu.

Utuk membedakan wilayah situasi penularan, pemerintah membagi menjadi 5 level.

Baca Juga: Sertifikat Vaksin COVID-19 Tidak Perlu Dicetak, Malah Rentan Penyalahgunaan Data Pribadi

Level Situasi

- Level situasi 0, yaitu situasi dimana tidak ada penularan lokal.

- Level situasi 1, yaitu kondisi di mana penularan terjadi tapi ada keterbatasan dalam upaya pencegahan penularan.

Atau ada kasus COVID-19 yang masih bisa dikendalikan melalui tindakan efektif di sekitar kasus penularan.

- Level situasi 2, yaitu kondisi dimana situasi penularan rendah.

- Level situasi 3, yaitu situasi penularan komunitas dengan kapasitas respons yang terbatas.

Level ini jua melihat adanya risiko layanan kesehatan menjadi tidak memadai.

- Level situasi 4, yaitu kondisi penularan tidak terkontrol dan pelayanan kesehatan sudah tidak bisa mencukupi.