Kutu Beras Tidak Akan Balik Lagi, Ini Cara Simpan Beras agar Tak Berkutu

By Amirul Nisa, Rabu, 21 Juli 2021 | 18:00 WIB
Cara menyimpan beras yang benar agar tidak diserang kutu. (pixabay)

1. Bersihkan Area Penyimpanan

Untuk menghindari munculnya kutu pada beras, teman-teman harus memperhatikan area penyimpanan.

Pastikan wadah yang digunakan untuk menyimpan beras dalam kondisi bersih.

Bersihkan wadah secara menyeluruh hingga bagian-bagian sempit agar kutu tdak muncul.

Setelah dicuci bersih, pastikan menggunakan wadah dalam keadaan kering.

Baca Juga: Lebih Baik Beras Merah Atau Putih? Kenali Manfaat Keduanya untuk Tubuh, yuk!

Selain itu, teman-teman harus memerhatikan bahan makanan lain yang disimpan di dekatnya.

Bila ada makanan kering yang terkena kutu, jahukan dari beras.

Kutu bisa berpindah ke beras dan membuat kualitas beras menurun.

Selain itu, bersihkan juga rak di dapur atau area di sekitar penyimpanan.