Bisa Hilangkan Stres, Ini 5 Alasan Mengapa Perlu Membuat Kolam Ikan di Rumah, Tertarik?

By Ikawati Sukarna, Jumat, 30 Juli 2021 | 14:58 WIB
Ada 5 alasan saat membuat kolam ikan di rumah. (Pixabay)

 

Bobo.id - Selain tanaman hias, kolam ikan juga bisa digunakan untuk mempercantik rumah, lo.

Suara tetesan air dan gerak- gerik ikan di kolam juga memberi suasana dan warna yang berbeda.

Kolam ikan biasanya diletakkan di area belakang rumah ataupun di depan teras rumah. Apakah teman-teman mempunyai kolam ikan di rumah?

Ternyata adanya kolam ikan bisa memberi rasa nyaman dan ketenangan untuk pemilik rumah, lo teman-teman. 

Baca Juga: Tidak Boleh Sembarangan, Perhatikan Hal-Hal Penting Ini untuk Pelihara Ikan di Akuarium agar Bertahan Lama

Dikutip dalam Kompas.com, ada 5 alasan lain yang bisa teman-teman temukan saat membuat kolam ikan di rumah, yaitu:

1. Menghilangkan Stres

Adanya kolam ikan di rumah bisa mengulang tingkat stres. Ternyata kolam ikan bisa menciptakan suasana yang nyaman. 

Walaupun sederhana, aktivitas memberi makan ikan ternyata bisa menghilangkan penat dan stres, lo.