Masih Dibutuhkan untuk Masuk ke Fasilitas Umum, Ini Cara Simpan dan Cetak Sertifikat Vaksin di Aplikasi PeduliLindungi

By Grace Eirin, Kamis, 30 September 2021 | 14:30 WIB
Cara mengunduh, menyimpan, dan mencetak sertifikat vaksinasi dari aplikasi PeduliLindungi. (Freepik)

7. Klik menu profil yang berada di bagian pojok kanan atas. 

8. Klik opsi "Sertifikat Vaksin".

9. Lalu, akan muncul sertifikat vaksin sesuai dengan vaksinasi yang sudah dilaksanakan.

10. Klik pada salah satu sertifikat, dan klik "Unduh Sertifikat" untuk menyimpan sertifikat di perangkat ponsel. 

Melalui Aplikasi PeduliLindungi

Selain dari laman resmi, kamu juga bisa mengunduh sertifikat vaksin dari aplikasi PeduliLindungi. 

Berikut ini langkah-langkah yang bisa dilakukan. 

1. Unduh aplikasi PeduliLindungi di Google Play Store untuk Android atau Apple App Store untuk iOS. 

Baca Juga: Harus Tetap Waspada, Ini 3 Kegiatan yang Perlu Diperhatikan Selama Pandemi COVID-19

2. Setelah itu, kamu bisa membuka aplikasi dengan izin akses lokasi, penyimpanan, dan kamera. 

3. Jika belum memiliki akun, pilih menu "Buat Akun Pedulilindungi" dan lakukan registrasi dengan memasukkan nama lengkap sesuai KTP atau KK, serta alamat email.

4. Jika sudah memiliki akun, login dengan nomor ponsel atau alamat email yang sudah didaftarkan.

5. Setelah itu, masyarakat akan menerima kode OTP yang dikirimkan melalui email atau SMS.