Banyak yang Belum Tahu, Jahe Ternyata Simpan 5 Manfaat Ini untuk Tubuh, Salah Satunya Kuatkan Sistem Imun

By Ikawati Sukarna, Senin, 18 Oktober 2021 | 15:30 WIB
manfaat jahe jika dikonsumsi secara rutin. (Pixabay)

2. Meredakan Sakit 

Jahe itu mengandung senyawa Gingerol. Senyawa ini mengandung zat antioksidan dan zat inflamasi. 

Keduanya, berperan dalam mengurangi nyeri dan peradangan. 

Dikutip dari Kompas.com, Candace O'Neill dari Clevelan Clinic mengatakan bahwa jahe bisa dimanfaatkan untuk mengatasi nyeri pada lutut. 

 Baca Juga: Hanya dengan Konsumsi Minuman Lemon dan Jahe Sebelum Tidur, 5 Manfaat Ini Bisa Kita Dapatkan

3. Mengatasi Masalah Pencernaan 

Manfaat jahe untuk mengatasi masalah pencernaan sudah dibuktikan dan digunakan sejak zaman dahulu kala. 

Zat phenolic dalam jahe bisa mengatasi masalah pencernaan seperti diare ataupun masalah sembelit. 

Selain itu jahe juga bisa membantu mengeluarkan gas yang berlebihan pada sistem pencernaan seseorang. 

Karena manfaat-manfaatnya ini teman-teman bisa mengonsumsi jahe secara rutin agar terhindar dari masalah pencernaan.