Sebuah makanan dikatakan sehat bila memenuhi syarat berikut.
Makanan sehat haruslah bersih, memiliki kandungan gizi yang baik, dan seimbang.
Keseimbangan makanan sehat ini harus memiliki kandungan karbohidrat, protein, dan vitamin.
Untuk mengonsumsi makanan sehat, teman-teman bisa memadukan makanan kaya kandungan protein dan vitamin.
Jadi beberapa jenis makanan bisa dipadukan untuk mendapatkan berbagai nutrisi penting.
Baca Juga: Bentuk Kemasan Jajanan yang Baik dan Sehat, Materi Kelas 3 SD Tema 4
Nah, untuk mendapatkan makanan sehat, tentunya bahan makanan juga harus berkualitas.
Berikut akan dijelaskan cara memilih bahan makanan yang sehat.
Cara Memilih Bahan Makanan Sehat
Untuk memilih bahan makanan yang sehat, ada beberapa hal yang harus diperhatikan salah satunya kondisi fisik.
Berikut akan dijelaskan kondisi bahan makanan yang layak dikonsumsi sesuai jenisnya.
1. Telur
Telur adalah sumber protein hewani yang menyehatkan tubuh.
Saat membeli telur perhatikan kondisi warna pada cangkangnya.