Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu merasakan suara berdenging di telingamu?
Dilansir dari alodokter.com, kondisi seperti ini dinamakan Tinnitus. Apa itu Tinnitus?
Tinnitus adalah sensasi telinga berdenging yang bisa berlangsung dalam waktu yang lama atau dalam waktu yang singkat.
Sensasi berdenging ini bisa terjadi pada satu sisi telinga maupun kedua telinga.
Baca Juga: Jangan Disepelekan, Ini 5 Cara Merawat Telinga yang Tepat, Salah Satunya Kurangi Penggunaan Earphone
Tinnitus bukanlah suatu penyakit, melainkan gejala dari kondisi lain, seperti gangguan organ dalam telinga, pembuluh darah, atau efek samping obat.
Tinnitus dapat dialami oleh semua usia, baik anak-anak maupun orang dewasa.
Namun, kondisi ini umumnya dialami oleh orang dewasa berusia lebih dari 60 tahun.
Supaya kamu tidak khawatir dan panik dalam menghadapi Tinnitus, mari kita pahami gejala dan penyebabnya.