Sebaiknya Segera Habiskan, 5 Makanan Ini Bisa Berbahaya untuk Tubuh Jika Disisakan

By Iveta Rahmalia, Minggu, 26 Desember 2021 | 18:45 WIB
Ada beberapa makanan yang kalau disisakan lalu dikonsumsi lagi, malah berbahaya untuk tubuh. (Pixabay)

2. Bayam

Sayuran seperti bayam lebih baik langsung disantap hingga tidak bersisa setelah disajikan.

Pasalnya, bayam mengandung nitrat yang dapat berubah menjadi potensi karsinogenik yang membahayakan.

Jadi jangan pernah memanaskan bayam, ya!

Baca Juga: Pencinta Kucing Wajib Waspada! Ini Pertolongan Pertama Kucing Keracunan

 

3. Kentang

Kentang adalah salah satu makanan yang sebaiknya segera dihabiskan ketika dihidangkan. (Pxhere)

Kentang bisa membahayakan kesehatan kalau dibiarkan terlalu lama pada suhu ruangan.

Hal tersebut dapat membuat pertumbuhan bakteri Clostridium botulinum lebih cepat dan subur, terutama pada kentang panggang yang dibalut dalam foil.

Lingkungan rendah-oksigennya bisa jadi tempat ideal bagi bakteri untuk berkembangbiak.

4. Makanan Berminyak

Memanaskan makanan berminyak dalam microwave bisa membuat minyak berasap melewati ambang batas amannya.

Ini dapat menyebabkan timbulnya uap beracun yang berbahaya bagi kesehatan kita.