Bobo.id - Pasta gigi adalah benda yang kita gunakan sehari-hari untuk membersihkan gigi.
Beragam merek pasta gigi di pasaran, namun apakah teman-teman memperhatikan bahwa semua pasta gigi beraroma dan memiliki rasa yang sama?
Yap, semua merek pasta gigi memiliki aroma dan rasa yang sama, yakni rasa mint atau pepermint yang menyegarkan.
Banyak juga pasta gigi yang menggunakan aroma dan rasa buah-buahan, seperti pasta gigi untuk anak-anak.
Namun, rasa mint pada pasta gigi rasa buah-buahan masih tetap terasa.
Pada pasta gigi anak-anak, perasa dan aroma mint memang sering digabungkan dengan perasa lain seperti stroberi, jeruk, atau pisang.
Pertanyaannya adalah, mengapa aroma mint selalu ada dalam tiap pasta gigi?
Padahal, tanaman herbal yang lain juga masih banyak, seperti dauh teh, daun sirih, dan daun jintan.
Manfaat Aroma dan Mint pada Pasta Gigi
Baca Juga: Sebaiknya Perhatikan Lebih Teliti, Ini Jenis Sikat dan Pasta Gigi yang Dianjurkan Dokter
Daun mint selalu digunakan dalam komposisi pasta gigi karena aroma mint dapat mendinginkan dan menyegarkan rongga mulut.
Sebetulnya, pernah ada beberapa produsen pasta gigi yang mencoba menciptakan pasta gigi dengan rasa-rasa lain selain mint, seperti rasa daging panggang dan cupcake.