Hal ini disebabkan karena kandungan susu kedelai ini tidak jauh berbeda dengan susu sapi.
Bahkan jumlah kalori, lemak, serta karbohidrat pada susu kedelai ini lebih rendah dari susu sapi, lo.
Karena kandungan nutrisinya inilah, susu kedelai disebut sebagai sumber nabati dari protein yang lengkap dan berkualitas tinggi.
2. Susu Almond
Selain susu kedelai, susu almond juga merupakan pengganti susu sapi yang bisa dikonsumi oleh orang-orang yang memiliki alergi dan intoleransi laktosa susu sapi.
Sama seperti namanya, susu almond ini terbuat dari kacang almond yang diblender dengan air, kemudian disaring.
Uniknya, susu almond memiliki tekstur yang ringan, serta rasa yang cukup manis.
Baca Juga: Mulai dari Garam Meja hingga Himalaya, Ini 5 Jenis Garam untuk Masakan
Jika dibandingkan dengan susu sapi, kalori susu almond hanya seperempat dari susu sapi dan lemaknya kurang dari setengah susu sapi.
3. Susu Oat
Oatmeal tidak hanya bisa dikonsumsi bersama buah, madu, dan susu, nih.
Tahukah kamu kalau oatmeal juga bisa dijadikan susu pengganti susu sapi?