Meski Gejalanya Ringan, IDAI Peringatkan Timbulnya Penyakit Baru Setelah Terpapar Omicron

By Niken Bestari, Rabu, 9 Februari 2022 | 15:20 WIB
Meski bergejala ringan, varian Omicron tetap harus diwaspadai! (pikisuperstar/freepik)

Beberapa penyakit yang muncul dari pasien varian Omicron yang dilaporkan adalah penyakit diabetes, tekanan darah tinggi, dan gejala autoimun.

"Saya memiliki beberapa pasien Omicron yang justru mengeluhkan timbulnya penyakit baru setelah sembuh dari COVID-19. Di antaranya mengeluhkan sakit diabetes, tekanan darah tinggi, dan penyakit autoimun," ujar dokter Piprim.

Jadi meskipun terlihat memiliki gejala yang ringan, teman-teman tidak boleh kendur dalam menjaga protokol kesehatan.

Sebab, ada kemungkinan besar varian Omicron akan mengganggu kinerja sistem imun kita, sehingga setelah kita sembuh dari COVID-19, tubuh kita akan rentan terhadap penyakit.

Tetap jaga protokol kesehatan, ya!

Tonton video ini juga, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.https://adjar.grid.id/