Jangan Sampai Kekurangan Nutrisi, Ini 3 Jenis Pupuk yang Sering Digunakan untuk Tanaman agar Subur dan Sehat

By Thea Arnaiz, Jumat, 25 Februari 2022 | 14:10 WIB
Jenis-jenis pupuk dan langkah penggunaannya pada tanaman. (Foto oleh Karolina Grabowska dari Pexels)

Untuk tanaman hias, lebih baik teman-teman menggunakan pupuk cair dan slow release fertilizer.

Sedangkan, untuk tanaman hias yang ada di luar ruangan lebih baik menggunakan yang butiran. Berikut ini penjelasannya masing-masing.  

1. Pupuk Butiran 

Pupuk butiran ini lebih umum digunakan untuk tanaman yang ada di luar luar ruangan.

Bentuk pupuk ini kering dan berupa butiran kecil-kecil dan bisa langsung ditaburkan ke atas tanah.

Sebenarnya, bisa juga pupuk butiran digunakan untuk tanaman di dalam ruangan.

Tetapi ketika disiram, nutrisi pupuk jadi terlalu banyak dilepas dan tanaman akan kelebihan nutrisi. Contoh pupuk ini adalah NPK, Urea, dan ZA. 

Baca Juga: Hanya Gunakan Bahan Sederhana, Ini Cara Membuat Kompos Sendiri di Rumah

2. Pupuk Cair 

Pupuk cair adalah jenis pupuk yang cocok untuk tanaman hias di dalam ruangan, karena bisa memberikan nutrisi yang tepat.

Untuk menggunakannya, teman-teman harus mengencerkannya dengan air dan dimasukkan ke dalam botol semprot.

Petunjuk penggunaan pupuk jenis ini bisa kita lihat pada kemasan pupuknya, kok.