Tak Hanya Enak, Es Krim Cokelat Juga Bawa 5 Manfaat Ini, Salah Satunya Kurangi Risiko Stroke

By Thea Arnaiz, Minggu, 27 Februari 2022 | 16:30 WIB
Manfaat kesehatan es krim cokelat bagi tubuh. (Foto oleh Rawan Jo dari Pexels)

Bobo.id - Siapa yang tidak suka es krim, terutama yang rasa cokelat? Es krim adalah makanan dingin yang rasanya manis dan enak.

Es krim juga cocok dijadikan makanan penutup yang nyaman di perut setelah makan makanan berat.

Teman-teman bisa menemukan es krim cokelat dijual di mana saja, seperti minimarket atau dijual oleh pedagang es krim keliling, lo.

Namun, tahukah teman-teman kalau selain enak, es krim cokelat juga membawa sejumlah manfaat bagi kesehatan tubuh.

Lalu, apa saja manfaat kesehatan dari es krim cokelat yang bisa kita dapatkan, ya? Oleh karena itu, kita bisa menyimak penjelasannya berikut ini. 

1. Mencegah Penyakit Jantung 

Ternyata, bubuk kakao yang jadi bahan pembuat es krim cokelat ini mengandung senyawa flavonoid, lo.

Senyawa ini bisa melindungi jantung dengan memproduksi zat oksida nitrat yang bisa memperlebar pembuluh darah, sehingga aliran darah jadi lancar dan menurunkan tekanan darah tinggi.

Selain itu, jika teman-teman secara rutin mengonsumsi cokelat sebanyak 6 gram, maka tekanan darah kita akan menurun dan mencegah peradangan pada tubuh. 

Baca Juga: Jajan Sembarangan Bisa Sebabkan Radang Tenggorokan, Lakukan 4 Cara Ini untuk Redakan Gejalanya

2. Mengurangi Risiko Stroke

Stroke ternyata bisa dicegah dengan mengonsumsi es krim cokelat, lo. Es krim cokelat yang mengandung cokelat ini bisa menyehatkan jantung dan pembuluh darah.