Tak Hanya Enak, Es Krim Cokelat Juga Bawa 5 Manfaat Ini, Salah Satunya Kurangi Risiko Stroke

By Thea Arnaiz, Minggu, 27 Februari 2022 | 16:30 WIB
Manfaat kesehatan es krim cokelat bagi tubuh. (Foto oleh Rawan Jo dari Pexels)

Dengan begitu, jika jantung dan aliran darah tidak bermasalah, penyakit stroke pun bisa dihindari. 

3. Menambah Energi 

Bagi teman-teman yang sering melakukan kegiatan olahraga, es krim cokelat membantu memperlancar kerja sel-sel tubuh saat berolahraga.

Hal ini karena kandungan cokelat hitam pada es krim bisa meningkatkan pertukaran gas di dalam sel-sel tubuh dan membantu mengikat oksigen lebih banyak.

Jadi, tidak perlu ragu lagi mengonsumsi es krim cokelat, agar sistem kerja tubuh semakin meningkat. 

4. Meningkatkan Pertumbuhan Otot 

Es krim cokelat yang mengandung kalsium, baik untuk pertumbuhan otot dan saraf, lo. Selain itu, kalsium juga bisa memperlancar asupan darah ke organ-organ penting.

Baca Juga: Segar dan Cocok Dinikmati di Siang Hari, Coba Resep Sus Es Krim Saus Stroberi Ini

Saking pentingnya, kalsium pada es krim juga membantu pertumbuhan tulang agar semakin kuat dan tidak mudah rapuh. 

5. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh 

Selain ada kalsium dan flavonoid, es krim cokelat juga mengandung magnesium yang baik bagi kesehatan tubuh.

Karena, magnesium adalah salah satu mineral yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan menghancurkan kuman yang menginfeksi tubuh.