Perbedaan Diabetes Tipe 1 dan Diabetes Tipe 2, Mana yang Lebih Berbahaya?

By Amirul Nisa, Minggu, 20 Maret 2022 | 13:00 WIB
Mengenal perbedaan diabetes tipe 1 dan 2. (stevepb/pixabay)

Bobo.id - Penyakit gula darah atau diabetes militus (DM) terbagi menjadi dua jenis, yaitu diabetes tipe 1 dan tipe 2.

Walau sama-sama ditandai dengan naiknya kadar gula dalam darah di atas batas normal, tapi kedua penyakit tersebut berbeda, lo.

Banyak orang mengira dua jenis penyakit ini adalah hal yang sama, padahal ada banyak perbedaan di antara keduanya.

Perbedaan kedua tipe diabetes tersebut, adalah penyebab hingga pengobatan yang harus didapatkan.

Tapi dari keduanya, kira-kira mana yang paling berbaya?

Karena itu, kali ini kita akan membahas perbedaan di antara kedua tipe diabetes tersebut.

Diabetes Tipe 1

Layaknya penyakit gula darah, diabetes tipe 1 merupakan kondisi yang menyebabkan kadar gula darah atau glukosa dalam tubuh meningkat di atas batas normal.

Kondisi tersebut terjadi akibat tubuh tidak menghasilkan cukup insulin yang digunakan untuk mengolah glukosa dalam tubuh.

Baca Juga: Jangan Disepelekan Lagi, Ini 5 Penyebab Utama Penyakit Diabetes Menyerang Kesehatan Tubuh 

Hormon insulin dihasilkan oleh pankreas dan akan mengolah glukosa menjadi energi untuk tubuh.

Berkurangnya kadar insulin pada diabetes tipe 1 biasa terjadi karena kondisi autoimun.