Oleh karena itu, kita bisa mencari waktu untuk tidur siang sebagai pengganti waktu tidur malam yang digunakan untuk sahur.
8. Melakukan Hobi
Agar teman-teman tidak bosan selama berpuasa dan menunggu waktunya berbuka. Cobalah alihkan rasa lapar dan haus pada kegiatan-kegiatan yang disukai.
Kita bisa bermain, membaca buku, berolahraga ringan, mendengarkan musik, menonton film, dan lain-lain.
Jika kita sibuk mengerjakan sesuatu, pasti tidak terasa waktu berbuka sudah tiba.
9. Berolahraga di Waktu yang Tepat
Berpuasa bukan jadi halangan bagi teman-teman untuk berolahraga, kok.
Namun, untuk melakukannya lebih baik dilakukan pada waktu tertentu, seperti setelah berbuka, setelah sahur, atau sebelum berbuka.
Dengan cara ini, saat puasa tubuh tetap terasa bugar dan bisa berpuasa sampai Magrib.
Lakukanlah olahraga yang ringan saja, seperti bersepeda, jogging, atau yoga.
10. Mengonsumsi Yogurt